Ahmad Yani Umar
Kepala Dinas PPKB Kotamobagu Ahmad Yani Umar

ZONATOTABUAN.CO – Menyambut Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) ke-28 tahun 2021, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PP dan KB) Kotamobagu akan melaksanakan kegiatan pemantauan tumbuh kembang anak melalui Posyandu.

Kegiatan yang juga akan dihadiri Kepala Perwakilan BKKBN Sulut akan dipusatkan di Kantor Kelurahan Motoboi Kecil, Kecamatan Kotamobagu Selatan, Kota Kotamobagu.

“Rencana pelaksanaan pukul 09.00 WITA, Selasa (15/6/2021) esok. Kegiatan dalam rangka Hari Keluarga Nasional,” ujar Kepala Dinas PP dan KB Kotamobagu Ahmad Yani Umar.

Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas sumber daya manusia, salah satunya ditandai dengan peningkatan derajat kesehatan. Bahkan, dengan pelayanan posyandu, keluarga dapat memantau tumbuh kembang anak sehingga dapat dilakukan langkah-langkah pencegahan dan penanganan yang diperlukan jika terdapat kasus nantinya.

“Ini juga bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pencegahan stunting, dan yang lebih penting adalah bagaimana kita bisa meningkatkan pemahaman keluarga tentang pengasuhan dan pembinaan tumbuh kembang anak untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia,” tambahnya. (Murianto)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini