Peserta SKD CPNS Kotamobagu
Tim panitia seleksi daerah saat melakukan pemeriksaan barang kepada peserta sebelum masuk ke ruang SKD, beberapa waktu lalu.

ZONATOTABUAN.CO – Pansel CPNS Kotamobagu kembali merilis jumlah peserta tes SKD yang lolos atau passing grade hingga Senin (18/10/2021) hari ini.

Adapun data tersebut, Senin (11/10/2021) yang passing grade sesi pertama 49, peserta, sesi kedua 43 peserta, sesi ketiga 34 peserta, dan sesi keempat 45 peserta.

Selasa (12/10/2021) passing grade sesi pertama 33 peserta, sesi kedua 25 peserta, sesi ketiga 24 peserta, dan sesi keempat 25 peserta.

Rabu (13/10/2021) passing grade sesi pertama 29 peserta, sesi kedua 21 peserta, sesi ketiga 34 peserta, sesi keempat 38 peserta.

Kamis (14/10/2021) passing grade sesi pertama 32 peserta, sesi kedua 29 peserta, sesi ketiga 36 peserta, sesi keempat 42 peserta.

Jumat (15/10/2021) hanya sesi pertama 29 peserta dan sesi kedua 33 peserta.

Sabtu (16/10/2021) passing grade sesi pertama 35 peserta, sesi kedua 29 peserta, sesi ketiga 35 peserta, sesi keempat 30 peserta.

Minggu (17/10/2021) yang passing grade sesi pertama 39 peserta, sesi kedua 43 peserta, sesi ketiga 33 peserta, dan sesi keempat 38 peserta.

Sedangkan, Senin (18/10/2021) jumlah passing grade sesi pertama 41 peserta, sesi kedua 46 peserta, sesi ketiga 35 peserta, dan sesi keempat 38 peserta.

“Hingga hari ini, yang lolos atau passing grade sesuai rekapan manual sebanyak 1.043 peserta,” ujar Kepala Bidang (Kabid) Pengadaan dan Pengembangan Potensi, BKPP Kotamobagu, Yosnandi Damopolii.

Pelaksanaan hingga Rabu (20/10/2021) pekan ini. Setelah tes SKD ini, Kabid katakan masuk tahap perankingan untuk mengikuti tes SKB.

“Perankingan semisalnya formasinya 1 dikalikan 3, maka itu yang akan ikut SKB (Seleksi Kompetensi Bidang). Jadi diranking dulu yang PG (Passing Grade) dan diambil 3 teratas, jika formasi 1,” jelasnya yang juga Tim Pansel CPNS Kotamobagu.

Sedangkan tahap perankingan, ia katakan akan dilakukan setelah tes SKD selesai.

“Saat ini, belum ada hasil perankingan. Selesai tes SKD, menunggu jadwal rekon data dari BKN,” tambahnya.

Diketahui sejak pelaksanaan tes SKD CPNS Kotamobagu mulai dari Senin (11/10/2021) hingga Senin (18/10/2021), yang tidak ikut ujian 276 peserta. Sedangkan yang tidak passing grade sebanyak 1.678 peserta. (Murianto)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini