ZONA TOTABUAN – Pasca terjadi bencana banjir, yang melanda Desa Motongkad Utara, Kecamatan Motongkad Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, puluhan bantuan terus mengalir.

Jumat (8/4) sore tadi, bantuan berupa sembako dan pakaian didistribusikan Pemerintah Kota Kotamobagu. Bantuan tersebut langsung diserahkan Asisten II Pemkot Kotamobagu Sitti Rafiqa Bora mewakil Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara.

Asisten II Pemkab Boltim, Melso Reefol Alung mewakili Bupati Bolaang Mongondow Timur Sam Sachrul Mamonto menerima secara resmi bantuan dari Pemkot Kotamobagu bertempat di Balai Desa Motongkad Utara didamping sejumlah pimpinan OPD.

Asisten II Pemkot Kotamobagu atas nama Wali Kota Kotamobagu menyampaikan keprihatinan atas musibah yang menimpa warga Desa Motongkad Utara. Menurut Rafiqa tidak ada satu manusia pun mengetahui dan mengingikan adanya musibah seperti ini.

“Atas nama pemerintah kota kotamobagu mewakili Wali kota yang tadinya bersedia hadir langsung, namum hingga saat ini beliau masih berhalangan,kami datang untuk berbagi kesusahan dengan warga yang terkena bencana alam di Desa Motongkad ini, agar dapat meringankan bebab bagi warga korban bencana alam ini.” kata Rafiqa.

Lanjut Rafiqa, bantuan yang di salurkan oleh pemerintah Kota Kotamobagu hari ini, berupa bahan kebutuhan sehari hari.

“Selain bahan pokok juga ada peralatan sholat, sebab kita tau bersama saat ini sedang dalam menjalankan ibadah bulan suci Ramadhan,nah tentunya bagi korban bencana di Desa Motongkad ini sangat dibutuhkan,” ucapnya.

Rafiqa juga berharap dengan adanya bantuan ini sedikit meringankan beban bagi warga korban bencana.

“Insya Allah ini tidak akan terjadi lagi dan bagi korban bencana agar tetap tabah dalam merimah cobaan ini,” pungkasnya.

Sementara itu Asisten II Pemkab Boltim Melsu Reefol Alung menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan Pemkot Kotamobagu “Mewakili Bupati Boltim, Sam Sachrul Mamonto, kami Pemkab Boltim sangat bersyukur, karena saudara kita Pemkot Kotamobagu telah berempati terhadap bencana didaerah kita dengan menyalurkan bantuan kepada korban bencana banjir,” ucap Alung.

Ia mengungkapkan, untuk saat ini stok bahan pokok di Posko penerimaan bantuan bencana mencukupi selama bulan puasa. “Untuk stok kebutuhan bahan pokok diposko cukup sampai hari raya, semoga segala bantuan dari pemerintah daerah tetangga, organisasi kemasyarakatan, dan pribadi dibalas oleh Allah swt,” ujarnya.

Sekedar diketahui, selain Pemkot Kotamobagu, Pemkab Bolsel dan Pemkab Bolmong telah mengirimkan bantuan kebutuhan bahan pokok dan pakaian kepada warga Motongkad Utara yang terdampak banjir. ***

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini