ZONATOTABUAN – Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia dalam rangka memperingati HUT ke-79 RI di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) berlangsung aman, tertib dan khidmat.

Adapun yang menjadi inspektur upacara (Irup) pada upacara peringatan detik-detik proklamasi, Penjabat (Pj) Bupati Bolmong dr Jusnan Calamento Mokoginta MARS.

“Hari ini kita telah menunaikan kewajiban mengibarkan bendera merah putih, alhamdulillah pelaksanaannya berjalan aman, lancar, tertib dan sukses,” ujarnya.

Dirinya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menyukseskan pelaksanaan upacara peringatan HUT Ke-79 Republik Indonesia yang dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Bolmong, Sabtu, 17 Agustus 2024.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pasukan pengibar bendera beserta seluruh peserta upacara dan forkopimda yang mendukung suksesnya pengibaran bendera pada pagi hari ini,” pungkasnya.

Perlu diketahui, yang bertindak sebagai komandan upacara Kapolsek Sangtombolang IPTU Harun Kufaeni Pangalima, S.H.,M.H.

Sedangkan yang bertugas pembawa baki bendera pusaka merah putih Veronika Ni Made Kaila Moonik (SMA Swadharma Werdhi Agung) dan pembawa baki duplikat merah putih Valery C. Mangkey (SMA N 1 Dumoga).

Untuk pengibar bendera yakni Muhidin Paputungan (SMA N 1 Lolak), Jevandi Sasela (SMA N 1 Poigar) dan Adib Fakhrurozi (MAKN Bolmong).

Pada upacara detik-detik proklamasi kali ini, mengusung tema “Nusantara Baru Indonesia Maju”, sehingga mengajak semua lapisan masyarakat Bolaang Mongondow bersama- sama merayakan HUT kemerdekaan Republik Indonesia di tahun ini dengan membangun Kabupaten Bolaang Mongondow lebih maju kedepan.

Hadir dalam upacara peringatan detik-detik proklamasi Forkompinda, jajaran pejabat Pemkab Bolmong, serta peserta upacara, tamu dan undangan. ***
_

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini