ZONATOTABUAN – Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Kotamobagu bekerja sama dengan Perum Bulog Sub Divre Bolmong, menggelar gerakan pangan murah (GPM) bertempat di Desa Poyowa Besar Dua, Senin, 9 September 2024.
Kepala Dinas (Kadis) Ketapang Kotamobagu Piter Suli mengatakan lewat kerja sama ini, pihaknya menyediakan berbagai komoditi untuk kebutuhan masyarakat dengan harga terjangkau.
Komoditi yang disediakan mulai dari Beras sebanyak 600 kilogram, Gula Pasir 200 kilogram dan Minyak Goreng 200 liter.
“Ini tujuannya memenuhi kebutuhan dengan harga terjangkau untuk masyarakat,” ujarnya.
Selain itu, yang utama bagaimana inflasi daerah bisa terkendali. Serta paling penting, mendukung program ketahanan pangan dan memperkuat jaringan pengaman sosial bagi masyarakat.
“Ini juga sebagai komitmen pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya. ***