Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto
Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto saat menjadi inspektur upacara pada peringatan HKN Ke-113, Kamis (20/5/2021).

ZONATOTABUAN.CO – Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto S.Sos memimpin upacara (Irup) pada peringatan ke – 113 Hari Kebangkitan Nasional (HKN) di Kantor Bupati, Kamis (20/05/2021) pagi.

Pada peringatan HKN itu, Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto bertindak sebagai inspektur upacara. Dimana upacara tersebut dihadiri langsung Wakil Bupati Boltim Oskar Manoppo SE MM, Sekretaris Daerah (Sekda) Sonny Warokka, para asisten, dan pimpinan SKPD, Camat, serta Sangadi dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Boltim.

Dalam sambutan pada upacara peringatan HKN ke – 113, Bupati Sam Sachrul Mamonto mengatakan, ada tiga hal penting yang diretas Boedi Oetomo yakni cita-cita untuk kemerdekaan cita-cita kemanusiaan, memajukan nusa dan bangsa, serta mewujudkan kehidupan bangsa yang terhormat dan bermartabat dimata dunia.

“Tiga hal diatas merupakan substansi makna kebangkitan nasional yang harus dipertahankan dan diaktualisasikan lintas generasi saat ini,” ujarnya.

HKN Ke-113
Penaikan bendera merah putih oleh pasukan pengibar bendera pada peringatan HKN Ke-113 di Kantor Bupati Boltim, Kamis (20/5/2021).

Lanjutnya pada era pra kemerdekaan, kebangkitan nasional mampu menjadi ruh gerakan perlawanan terhadap hegemoni penjajah pasca kemerdekaan, bahkan kebangkitan nasional menjadi inspirasi pelaksanaan pembangunan bangsa.

“Dalam konteks ini, makna kebangkitan nasional seyogyanya diarahkan menjadi unifying factor (faktor pemersatu) untuk pembangunan demokrasi di segala bidang, mewujudkan keadilan, penegakan hukum, kemakmuran dan kesejahteraan rakyat,” ungkapnya.

Menurutnya, peringatan hari kebangkitan nasional pun pada hakekatnya bukan sekedar menjadi ritual untuk mengenang kejayaan sejarah masa lalu. Peringatan hari kebangkitan saat ini, sejatinya dapat dijadikan untuk menggalang kembali semangat kebangkitan sebagai bangsa tangguh.

“Bangkit, Kita Bangsa Yang Tangguh. Tangguh dan optimistis menghadapi masa depan, kita hadapi semua tantangan dan persoalan bersama-sama sebagai pewaris ketangguhan bangsa ini. Tangguh dalam menghadapi Pandemi Covid 19 , pandemi yang sudah melanda secara global lebih dari setahun ini. Sembari bersiaga menghadapi ancaman gelombang baru pandemi dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak atau menghindari kerumunan. Tangguh juga dalam menghadapi beragam tantangan selama masa pandemi dengan beredarnya mis informasi, dis informasi dan hoaks,” tutur Bupati. (*/Murianto)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini