ZONATOTABUAN.CO – Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto dan Wakil Bupati Oskar Manoppo membagikan ribuan masker kepada masyarakat di wilayah.
Hal itu dilakukan bupati dan wakil bupati saat turun menyampaikan imbauan pemerintah terkait disiplin menerapkan protokol kesehatan, Senin (30/8/2021) kemarin.
Terlihat bupati dan wakil bupati menyusuri desa-desa menggunakan kendaraan pick up double cabin, dan membagikan masker sekaligus menyampaikan lewat pengeras suara tentang pentingnya protokol kesehatan terutama menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. Apalagi saat ini, lagi maraknya Pandemi Covid-19.
“Ini kita lakukan untuk kesehatan diri kita dan orang lain agar tidak mudah terpapar virus corona,” ujar Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto.
Lanjutnya menerapkan protokol kesehatan terutama menggunakan masker, untuk melindungi diri sendiri dan yang paling penting keluarga di rumah. Jangan sampai keluar rumah tidak taat protokol kesehatan, akhirnya yang menjadi korban adalah keluarga.
“Saya berulang kali sampaikan bahwa penting protokol kesehatan, terutama menggunakan masker saat di luar rumah. Demi kebaikan kita, demi kebaikan keluarga di rumah,” ungkapnya.
Dalam kesempatan tersebut pihaknya meminta semua elemen masyarakat untuk tetap memberikan edukasi tentang bahaya virus corona.
“Tetap patuhi protokol kesehatan, kita harus bersama sama untuk melawan virus corona, agar ekonomi dapat bangkit kembali serta kembali aktivitas seperti biasa,” pungkasnya. (Murianto)