Tim Kemenko Perekonomian dan Kemendagri
Ketua Tim Toni Nainggolan saat memaparkan maksud dan tujuan kunjungan kerja Kemenko Perekonomian dan Kemendagri di Kota Kotamobagu.

ZONATOTABUAN.CO – Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara sambut kehadiran Tim Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian dan Kementerian Dalam Negeri, di Aula Rumah Dinas Walikota Kotamobagu, Selasa (9/11/2021).

Kegiatan itu, untuk monitoring dan evaluasi (Monev) pelaksanaan korporatisasi petani di Kota Kotamobagu.

Kunjungan Tim Kemenko Perekonomian dan Kemendagri
Kunjungan Tim Kemenko Perekonomian dan Kemendagri.

Sedangkan yang hadir pada kegiatan itu, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko Perekonomian), Kepala Bidang Prasarana Pangan dan Agribisnis Toni Nainggolan dan Kasubbid Kebijakan Pembiayaan dan Kelembagaan Kunto Nugroho. Kemudian, Kementerian Dalam Negeri yakni Peneliti Madya Bidang Bisnis dan Manajemen pada Badan Penelitian dan Pengembangan (BPP) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Herie Saksono.

“Saya atas nama pribadi jajaran Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu dan atas nama seluruh masyarakat, mengucapkan selamat datang di Kota Kotamobagu kepada Ketua Tim dan seluruh anggota monitoring dan evaluasi pelaksanaan korporatisasi petani dan nelayan, dengan bahasa adat daerah kami, dega niondon komintan (selamat datang),” ujar Walikota Tatong Bara.

Kunjungan Tim Kemenko Perekonomian dan Kemendagri
Kunjungan Tim Kemenko Perekonomian dan Kemendagri.

Walikota pun berharap apa yang menjadi tujuan kunjungan kerja ini, bisa memberikan manfaat bagi daerah terutama kesejahteraan para petani di Kota Kotamobagu. Apalagi kurang lebih 75 persen penduduk Kota Kotamobagu adalah petani. Artinya walaupun kota, namun sebagian besar mata pencaharian penduduknya adalah petani.

“InsyaAllah dengan tujuan kunjungan untuk pembentuk kelembagaan korporasi petani sebagaimana yang diharapkan Pak Presiden, bisa teraktualisasi dengan baik terutama untuk kesejahteraan petani di Kota Kotamobagu,” tuturnya.

Kunjungan Tim Kemenko Perekonomian dan Kemendagri
Kunjungan Tim Kemenko Perekonomian dan Kemendagri.

Pada kesempatan itu, di hadapan Tim Kemenko Perekonomian dan Kemendagri, Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara ikut memaparkan profil singkat dan potensi daerah, sampai pada pemaparan kemajuan pembangunan daerah Kota Kotamobagu yang berusia 14 tahun. Baik itu pertumbuhan ekonomi Kota Kotamobagu yang diatas Provinsi Sulawesi Utara, sampai pada pengelolaan keuangan daerah yang mendapatkan WTP sebanyak 8 kali, serta pembangunan lainnya.

Kunjungan kerja dari Tim Kemenko Perekonomian dan Kemendagri akan dilakukan dua hari Selasa (9/11/2021) dan Rabu (10/11/2021). Nantinya rencananya tim akan turun lapangan mengunjungi wilayah pertanian kopi dan kakao, sampai pada UMKM Kopi di Kota Kotamobagu.

Kunjungan Tim Kemenko Perekonomian dan Kemendagri
Kunjungan Tim Kemenko Perekonomian dan Kemendagri.

Kegiatan tersebut juga dihadiri Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH, Sekretaris Daerah (Sekda) Kotamobagu Ir Sande Dodo MT, Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Pemerintah Provinsi Sulut Nofly Wowiling, para asisten, serta seluruh Kepala OPD Pemkot Kotamobagu, Camat, Lurah dan Sangadi seluruh Kotamobagu. (ADVERTORIAL)

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini