Tragedi Kaliber 7, 65 Milimeter Desa Saibuah
Tragedi Kaliber 7, 65 Milimeter Desa Saibuah.

ZONATOTABUAN.CO – Polres Bolsel menggelar pra rekonstruksi terkait tragedi yang menewaskan tiga warga Desa Saibuah, Kecamatan Posigadan, Kabupaten Bolsel.

Tiga warga tersebut, diduga meninggal karena terkena peluru kaliber 7,65 dari senjata laras panjang, pukul 10.00 WITA, Kamis (4/11/2021) kemarin.

Terkait hal itu, Kapolres Bolsel AKBP Yuli Kurnianto mengatakan, bahwa ia dan tim sedang melakukan pra rekonstruksi.

“Motifnya karena minuman keras jenis cap tikus. Kemudian terjadi ketersinggungan karena sudah mabuk, akhirnya terjadi insiden penembakan,” ujarnya dikonfirmasi Jumat (5/11/2021).

Korban tragedi penembakan Desa Saibuah
Korban meninggal dunia tragedi penembakan Desa Saibuah.

Ia membenarkan terkait jenis pelurunya kaliber 7,65 mm dengan jenis senjata diduga menggunakan Winchester.

“Hasil sementara peluru yang digunakan kaliber 7, 65 milimeter,” jelasnya.

Lanjutnya, dari informasi sementara korban adalah anggota Perbakin. Sehingga pihaknya juga akan menanyakan keterkaitannya kepada Perbakin, apakah terdaftar atau tidak kemudian sampai pada peluru dan senjatanya.

“Kita juga akan memanggil pihak Perbakin,” ungkapnya.

Sedangkan untuk otopsi, Kapolres katakan, keluarga korban menolak untuk dilakukan otopsi.

“Kita sudah menyampaikan surat untuk otopsi, namun dari pernyataan keluarga korban mereka menolak,” tambahnya.

Tragedi Kaliber 7, 65 Milimeter
Tragedi Kaliber 7, 65 Milimeter Desa Saibuah.

Diketahui perihal dugaan tragedi penembakan di Desa Saibuah, Kecamatan Posigadan, Kabupaten Bolsel.

Fakta-fakta

A. Pada hari kamis 4 November 2021 sekitar Pukul 10.30 Wita, bertempat di Desa Saibuah telah terjadi dugaan penembakan yang mengakibatkan korban meninggal dunia.

B. Berikut Identitas Korban;
Nama :Yunus Rompis
Umur :60 tahun
Alamat :Saibuah RT 10

Nama : Maikel Wongkar
Umur: –
Alamat:-

Nama : Andika
Umur: –
Alamat :-

Saksi;
1.Nama :Yones Rompis
Umur : 18 tahun
Alamat:Saibuah RT 10

2. Nama :Roy Rompis
Umur :
Alamat :Saibuah RT 10

C. Kronologi Kejadian;
Pada hari ini kamis 4 November 2021 sekitar jam 10:30 wita telah di temukan 3 korban meninggal dunia akibat dugaan luka tembak di Desa Saibuah Kecamatan Posigadan menurut keterangan saksi kejadian bermula dari pesta miras antara korban YUNUS ROMPIS dan dugaan tersangka penembakan atas nama ANDIKA serta berbuntut percecokan dan perkelahian antara korban dan dugaan tersangka. Sehingga dugaan tersangka mengambil senjata laras panjang dari mobilnya. Melihat dugaan tersangka mengambil senjata korban langsung lari meminta perlindungan kepada lelaki MAIKEL WONGKAR selaku bos dari dugaan tersangka ANDIKA. Di saat itulah dugaan tersangka ANDIKA menembak korban YUNUS ROMPIS sehingga membuat korban meninggal dunia. Setelah menembak korban kemudian dugaan tersangka bersama bosnya MAIKEL WONGKAR mengalami cekcok, sehingga membuat lelaki ANDIKA menembak lelaki MAIKEL WONGKAR sehingga mengakibatkan meninggal dunia di tempat. Setelah kejadian tersebut, ANDIKA diduga melakukan bunuh diri dengan cara menembak kepalanya sendiri. (Murianto)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini