Ruas Jalan Menganga
Jalan jalur dua komplek perkantoran Bupati Kabupaten Boltim.

ZONA TOTABUAN – Tahun 2022, Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menata anggaran untuk pemeliharaan jalan di wilayahnya.

Dinas PUPR menganggarkan kurang lebih Rp2 miliar untuk pemeliharaan jalan, yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Boltim.

Adapun anggaran pemeliharaan jalan meliputi Jalan Atoga, Jalan Ibukota Kabupaten Boltim dan jalan-jalan lainnya.

“Pekerjaan tersebut rencananya akan dimulai pada bulan Maret 2022. Nanti kita akan melihat mana saja yang sudah butuh pemeliharaan,” ujar Kepala Dinas PUPR Haris Pratama Sumanta melalui bagian teknik jalan dan jembatan Irwansyah Mokoagow, beberapa waktu lalu.

Iwan sapaan akrabnya mengatakan tetap melihat mana yang menjadi prioritas pemeliharaan. Termasuk jalan di Ibukota dan Tombolikat.

“Ada beberapa jalan yang akan jadi prioritas. Bahkan yang sudah diusulkan sejak tahun 2020, namun terkendala dengan pandemi. Jalan yang dimaksud seperti yang ada di Desa Buyandi,” pungkasnya.***

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini