ZONA TOTABUAN – Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke – XXIX tingkat Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), resmi di buka oleh Gubernur Olly Dondokambey pada Senin, 13 Juni 2022 malam.
Kegiatan yang dipusatkan di Stadion Dua Sudara, Kelurahan Manembo-nembo Tengah, Kecamatan Matuari, Kota Bitung, ikut disaksikan oleh Wakil Menteri Agama Republik Indonesia Dr. H. Zainut Tauhid Sa’adi, para Kepala Daerah serta 483 peserta dari 15 kabupaten/kota se-Sulawesi Utara, termasuk Kabupaten Bolaang Mongondow Timur.
Terkait hal itu, Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Boltim Priyamos membenarkan, bahwa dirinya ikut mendampingi langsung 30 kontingen kafilah Boltim pada ajang Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke – XXIX Tingkat Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) di Kota Bitung.
“Saya bersama dengan sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boltim, diperintahkan langsung Pak Bupati Boltim untuk mendampingi kafilah Boltim pada kegiatan MTQ tersebut. Kami hadir untuk memberikan support kepada para peserta dari kafilah Boltim,” ujarnya.
Priyamos yang juga Asisten I Setda Kabupaten Boltim ini juga mengungkapkan dirinya berharap kepada para peserta dari kafilah Boltim untuk selalu menjaga kesehatan selama kegiatan tersebut berlangsung.
“Semoga anak – anak kita bisa mengharumkan nama daerah, sekaligus dapat mempertahankan serta meningkatkan prestasi yang selama ini kita raih dalam ajang MTQ tersebut,” ungkapnya.
Turut hadir mendampingi kafilah Boltim, Sekretaris Daerah (Sekda) Sonny Warokah, Asisten II MR. Alung, Asisten III Rusmin Mokoagow, Kepala Bagian Kesra Djantra Damopolii, Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Boltim Samsudin Dama, Perwakilan Kemenag Boltim serta para Camat se- Boltim.***