ZONA TOTABUAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) melalui Dinas Pariwisata sukses memberikan daya tarik tersendiri di stand atau tenda di area pameran International Symposium of Journal Antropologi Indonesia (ISJAI), yang digelar oleh FISIP Universitas Indonesia (UI) dan Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, pada Selasa (2/8/2022).

Saking tertariknya, tenda di area pameran ISJAI ramai pengunjung. Bahkan pengunjung yang datang tak hanya dari warga lokal, sampai luar negeri.

Kepala Dinas Pariwisata Bol Eko Rujadi Marsidi mengatakan pameran ini merupakan upaya dari Pemerintah untuk mempromosikan potensi pariwisata yang ada di Boltim.

“Alhamdulillah stand kami hari ini ramai pengunjung” ujar Eko.

Pengunjung warga luar negeri saat berada di stand pameran milik Pemkab Boltim.

Sementara itu, Kepala Bidang Pengembangan Destinasi Wisata, Rasno Sugeha mengatakan, selain mempromosikan pariwisata di Boltim, pihaknya juga memperkenalkan aneka produk makanan dan minuman, serta kerajinan tangan khas daerah Kabupaten Boltim.

“Ada berbagai macam cemilan khas Boltim, produksi dari para pelaku Ekonomi Kreatif (Ekraf) dari Purworejo yang kami pamerkan,” ujarnya.

Tak hanya itu, Rasno melanjutkan, di antaranya jenis produksi tepung kopi khas Boltim dari Kecamatan Modayag dan kopi goraka dari Kecamatan Mooat.

“Serta hasil kerajinan tangan berupa batok kelapa dari Kecamatan Kotabunan,” sambungnya. (*/Mur)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini