ZONATOTABUAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotamobagu mulai menggelar kegiatan pencocokan dan penelitian (Coklit) data pemilih untuk Pilkada serentak Tahun 2024, Senin (24/06/2024).
Terlihat hari pertama pelaksanaan coklit khusus di Kecamatan Kotamobagu Utara, Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) bersama Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kotamobagu Utara langsung mengunjungi rumah Ketua Bawaslu Kotamobagu Yunita Mokodompit, di Kelurahan Genggulang, Kecamatan Kotamobagu Utara, Kota Kotamobagu.
Pada pelaksanaan coklit tersebut, Pantarlih bersama PPK Kotamobagu Utara turut didampingi Komisioner KPU Kotamobagu Heriyana Amir, Komisioner KPU Kotamobagu Ivan Tandayu dan Komisioner KPU Kotamobagu Ilmi Paputungan.
Komisioner KPU Kotamobagu Heriyana Amir menjelaskan, tahapan coklit untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 dimulai hari ini, 24 Juni hingga 24 Juli mendatang, atau selama 30 hari ke depan.
“Melibatkan pantarlih yang akan mendatangi rumah-rumah warga di seluruh Desa dan Kelurahan se Kota Kotamobagu,” ujarnya.
Mengacu data Pemilu 2024, diperkirakan jumlah pemilih di Kota Kotamobagu mencapai 90.827, dengan perincian 45.811 pemilih laki-laki dan 45.016 pemilih perempuan.
Untuk itu, Komisioner KPU Kotamobagu Ilmi Paputungan mengharapkan para pantarlih selama sebulan masa tugasnya dapat melakukan coklit terhadap 90 ribuan pemilih.
“Tentu harapan kami, pantarlih bisa melakukan coklit sesuai target per hari minimal tiga ribu lebih pemilih. Ini agar bisa tercapai coklit kepada seluruh pemilih di Kota Kotamobagu,” ungkapnya.
Sedangkan, Komisioner KPU Kotamobagu Ivan Tandayu memastikan telah berkoordinasi dengan berbagai pihak, serta meminta kerja sama masyarakat ketika rumahnya didatangi pantarlih, demi kelancaran pelaksanaan coklit.
“Kami berharap kerja sama seluruh masyarakat. Saat petugas datang melakukan coklit, bisa membantu dengan memberikan identitas yang sesuai,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Bawaslu Kotamobagu Yunita Mokodompit, menyambut baik kedatangan petugas dan memberikan apresiasi atas kerja keras mereka dalam memastikan hak pilih warga terjamin.
“Ini adalah langkah penting dalam proses demokrasi kita. Dengan memastikan data pemilih yang akurat, kita dapat menjamin setiap suara dihitung dan setiap warga negara mendapatkan hak pilihnya,” tambahnya. ***
Daftar Pemilih Tetap Pemilu Tahun 2024
Kecamatan Kotamobagu Utara: 12.732 dengan jumlah laki-laki 6.313 dan perempuan 6.419
Kecamatan Kotamobagu Timur: 22.780 dengan jumlah laki-laki 11.443 dan perempuan 11.337
Kecamatan Kotamobagu Selatan: 24.376 dengan jumlah laki-laki 12.522 dan perempuan 11.854
Kecamatan Kotamobagu Barat: 30.939 dengan jumlah laki-laki 15.533 dan perempuan 15.406
(Sumber: Komisi Pemilihan Umum Kota Kotamobagu)