Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH
Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH didampingi beberapa personel Satpol PP Kotamobagu turun mengurai kemacetan di jalan Ibolian, Kelurahan Gogagoman.

ZONATOTABUAN.CO – Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH turun tangan mengurai kemacetan yang terjadi di jalan Yos Sudarso hingga jalan Ibolian, Senin (23/8/2021).

Langkah tersebut merupakan tindaklanjut dari keluhan warga dan pengendara setempat, dimana sering terjadi kemacetan dan meresahkan warga.

“Saya turun mengecek langsung di lapangan. Dan memang jalan yang di keluhkan warga mengalami kemacetan,” ujar saat berada di lokasi kemacetan.

Namun sayangnya, saat penertiban berlangsung tidak ada petugas atau personel dari Dinas Perhubungan Kotamobagu. Bahkan warga setempat menginformasikan terkait parkir semrawut yang terjadi setiap saat, tanpa ada penertiban dari dinas terkait.

“Saya minta kepada Dinas Perhubungan Kotamobagu agar turun lapangan. Jangan hanya diam di kantor saja dan mengabaikan tugasnya,” jelas Wakil Walikota.

Kemacetan
Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH didampingi beberapa personel Satpol PP Kotamobagu melakukan penertiban kendaraan yang terparkir sembarangan dan mengakibatkan kemacetan.

Apalagi soal ini, sering menjadi keluhan warga terkait parkir semrawut dan mengakibatkan kemacetan.

“Saya harap informasi seperti ini, tidak lagi terjadi. Saya juga berharap, Dinas Perhubungan memahami tupoksinya,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Dinas Perhubungan Kotamobagu Usmar Mamonto mengatakan, bahwa petugas turun lapangan mulai dari pukul 7:30 WITA sampai dengan 11:00 WITA dan lanjut bertugas pada pukul 15:00 WITA sampai 17:00 WITA.

“Sekarang ini petugas yang ada sebanyak 14 personel dan terbagi dibeberapa titik untuk mengurai kemacetan yang ada. Ini pastinya akan menjadi bahan evaluasi, ketika ada kemacetan dan tidak ada personel,” pungkasnya. (*/Muri)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini