ZONATOTABUAN – Ada yang menarik pada Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Kotamobagu pada Pilkada Tahun 2024. Hal ini berkaitan dengan dukungan dari Walikota Kotamobagu periode 2008-2013 Drs. H. Djelantik Mokodompit, M.E., ke Paslon Nomor Urut 3 Nayodo Koerniawan dan Sri Tanti Angkara (NK-STA).
Hal ini sebagaimana pernyataan resmi Papa Raski -begitu Djelantik Mokodompit disapa- bahwa dirinya siap memenangkan NK-STA di Pilwako 2024 ini.
“Saya siap memenangkan NK-STA, dengan sikap politik ini, dikarenakan ada hubungannya kekeluargaan sekaligus teman seperjuangan,” kata Ketua DPD II Partai Golkar Kotamobagu Drs. H. Djelantik Mokodompit, M.E.
Bahkan lebih menariknya lagi, Djelantik yang merupakan Anggota DPR RI periode 1999-2004 dan 2004-2008 menyatakan mundur dari jabatannya sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Kotamobagu, tepatnya pada pukul 15:00 Wita, Jumat 04 Oktober 2024, yang bertempat di D’Talaga Resort, Bubak, Kotamobagu.
“Selain sikap politik mendukung NK-STA, saya juga pada hari ini menyatakan mundur dari Ketua DPD II Partai Golkar,” ungkapnya.
Bahkan, Papa Raski sebagai Walikota Kotamobagu pertama pilihan rakyat Kota Kotamobagu, dengan sikap tegasnya mulai hari ini dan seterusnya siap Ikut berpartisipasi dalam kampanye dan siap memenangkan NK-STA.
“Terhitung mulai hari ini, dan seterusnya kami akan sama-sama untuk memenangkan NK-STA di Pilwako Kotamobagu,” pungkasnya.***