Piala Adipura
Pj Walikota Asripan Nani memimpin arak-arakan piala Adipura yang kesepuluh kalinya untuk Kota Kotamobagu.

ZONATOTABUAN – Pemerintah Kota Kotamobagu mengadakan arak-arakan piala Adipura dengan rute yang dimulai dari pintu masuk Kelurahan Mongkonai hingga berakhir di Alun-alun Boki’ Hotinimbang, pada Kamis, 7 Maret 2024.

Kedatangan piala Adipura di Kota Kotamobagu tersebut disambut dengan meriah oleh masyarakat, yang dimulai dari pintu masuk hingga berakhir di alun-alun.

Terlihat masyarakat antusias menyambut arak-arakan tersebut dengan berbondong-bondong keluar rumah untuk melihat langsung piala Adipura, yang merupakan simbol prestisius bagi pengelolaan lingkungan hidup di Kota Kotamobagu.

Pada kegiatan tersebut, Pj Walikota Kotamobagu Asripan Nani, hadir serta membawa piala Adipura yang kesepuluh kalinya dalam arak-arakan tersebut. Ia menyampaikan rasa bangganya atas prestasi yang diraih oleh Kota Kotamobagu.

“Adipura ini adalah milik masyarakat Kotamobagu. Ini adalah bukti bahwa masyarakat Kotamobagu telah berhasil menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungannya,” ujar Asripan.

Asripan juga mengungkapkan rasa syukurnya atas penghargaan yang kesepuluh kalinya untuk Kota Kotamobagu. Bahkan ini merupakan pertama kali dalam sejarahnya ketika mengemban tugas sebagai Penjabat Walikota Kotamobagu.

Asripan mengatakan partisipasi masyarakat yang luar biasa inilah, menjadi keunggulan Kota Kotamobagu dibanding Kota/Kabupaten di Bolaang Mongondow Raya.

Bahkan di wilayah Sulawesi Utara hanya tiga daerah yang mendapatkan piala Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, salah satunya Kota Kotamobagu dalam kategori kota kecil se Indonesia.

“Alhamdulillah, Adipura untuk ini sangat luar biasa. Insyaallah kedepan kita akan naik level lagi (Adipura Kencana). Untuk itu, diutamakan adalah partisipasi masyarakat, kesadaran masyarakat tentang pentingnya pola hidup sehat di masyarakat dari hulu ke hilir,” tuturnya.

Tak lupa juga, Pj Walikota Asripan Nani memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada pasukan orange, yaitu petugas kebersihan yang bekerja keras menjaga kebersihan Kotamobagu.

“Apresiasi juga untuk pasukan orange kita yang tidak pernah lelah, mengeluh, tidak ada hujan, panas, pagi, siang malam mereka bekerja untuk kebersihan di Kotamobagu,” ungkapnya.

Dengan prestasi luar biasa ini, Asripan berpesan agar masyarakat beserta seluruh jajaran Pemerintah Kota Kotamobagu terus mempertahankan bahkan ditingkatkan.

“Mari terus kita jaga dan tingkatkan kebersihan lingkungan di Kota Kotamobagu,” pungkasnya.

Piala Adipura yang diterima Pj Walikota Kotamobagu Asripan Nani dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan kemudian dibawa ke Kota Kotamobagu, disambut Sekretaris Daerah Kotamobagu Sofyan Mokoginta bersama jajaran Pemerintah Kota Kotamobagu di pintu masuk Kelurahan Mongkonai, Kecamatan Kotamobagu Barat, Kota Kotamobagu.

Kemudian, piala Adipura dibawa menuju Alun-alun Boki’ Hotinimbang dan disambut Ketua TP-PKK Siti Fatmah Fitriana Nani-Buhang, Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi dan perwakilan Forkopimda, serta jajaran Pemerintah Kota Kotamobagu masyarakat dan pihak terkait lainnya. (Murianto Mokoginta)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini